google-site-verification=zsLknblUv9MPpbGfVx9l3sfhCtAjcEQGFzXwTpBAmUo Analisa Penutupan Pasar Saham Indonesia | 18 Januari 2019 Langsung ke konten utama

Analisa Penutupan Pasar Saham Indonesia | 18 Januari 2019

*Mirae Asset Sekuritas Indonesia*
Investment Information Team

*Market Review 18 Januari 2019*

Tercatat 238 saham menguat dan 206 saham melemah. *IHSG +24.3 poin (+0.37%) ke level 6,448.1*, dan *LQ-45 +5.7 poin (+0.56%) ke level 1,030.6*.

*Sectoral Return :*
- Agri -0.11%
- Mining +0.60%
- Basic-Ind -0.40%
- Misc-Ind +1.92%
- Consumer -0.50%
- Property -0.02%
- Infrastructure +0.60%
- Finance +0.81%
- Trade +0.60%
- Manufacture -0.08%

Investor asing *net buy senilai Rp 928 Miliar*.

*USD/IDR -7.5 poin (-0.05%)* terhadap Rupiah di angka 14,184.

*Saham yang ditutup menguat*

- *CLAY ditutup menguat Rp 126 (+70.00%) ke level Rp 306*. Pasca melakukan penawaran umum perdana atau initial public offering (IPO), PT Citra Putra Realty Tbk (CLAY) tancap gas dengan mematok pendapatan tahun 2019 bisa menembus angka Rp 216 miliar. Perusahaan yang bergerak di industri properti dan perhotelan ini pun mengincar earning before interest and tax (EBITDA) sebesar Rp 66 miliar. Selain itu pihaknya akan menekan kerugian di tahun 2019 menjadi hanya Rp 5 miliar.

- *NATO menguat Rp 72 (+69.90%) ke level Rp 175*. PT Nusantara Properti International Tbk (NATO) resmi mencatatkan diri di Bursa Efek Indonesia (BEI) (18/1) setelah melepas saham perdana sebanyak dua miliar atau setara 25% dari modal disetor. Gede Putu Adnawa, Direktur Utama NATO mengatakan jika saat ini perusahaan telah resmi mendaftar di bursa, sehingga ini sebuah kebahagian karena telah diberikan kepercayaan oleh para pemegang saham. "Dengan trust atau kepercayaan dari investor, perusahaan bisa semakin berjaya kedepannya," kata Gede, Jumat (18/1).

- *INTP menguat Rp 300 (+1.62%) ke level Rp 18,800*. PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk (INTP) pada kemarin memulai operasi Terminal Lampung yang akan menjadi terminal semen dan pabrik pengantongan semen di Lampung. Sebelum pengoperasian, perusahaan sudah melakukan proses commisioning terlebih dahulu. Oey Marcos, Corporate Secretary and Legal Affairs Division Manager INTP menyampaikan bahwa dengan beroperasinya Terminal Semen di Lampung ini akan memperkuat posisi pasar milik perusahaan di Pulau Sumatera.

*Saham yang ditutup melemah*

- *GMFI melemah Rp 6 (-2.38%) ke level Rp 246*. Dua anak usaha PT Garuda Indonesia Tbk (GIAA) dan Lion Air telah setuju untuk bekerjasama patungan untuk maintenace pesawat, mesin, komponen dan ban, demikian menurut dokumen seperti dikutip Reuters Jumat. Kesepakatan antara Garuda melalui anak usahanya GMF AeroAsia dan Lion Batam Aero Technic ditandatangani secara resmi pada Kamis sore membuat dua perusahaan ini resmi bekerjasama dalam usaha merawat pesawat, memperbaiki dan merombak, kata dokumen tersebut.

- *SCMA melemah Rp 30 (-1.51%) ke level Rp 1,945*. Dua anak usaha PT Garuda Indonesia Tbk (GIAA) dan Lion Air telah setuju untuk bekerjasama patungan untuk maintenace pesawat, mesin, komponen dan ban, demikian menurut dokumen seperti dikutip Reuters Jumat. Kesepakatan antara Garuda melalui anak usahanya GMF AeroAsia dan Lion Batam Aero Technic ditandatangani secara resmi pada Kamis sore membuat dua perusahaan ini resmi bekerjasama dalam usaha merawat pesawat, memperbaiki dan merombak, kata dokumen tersebut.

- *KAEF melemah Rp 30 (-1.14%) ke level Rp 2,590*. Perkiraan bahwa kurs rupiah akan lebih stabil dan menguat di tahun ini tentu merupakan berita baik bagi produsen farmasi. Tak terkecuali PT Kimia Farma Tbk (KAEF) yang sebagian besar bahan bakunya diperoleh dari impor. Ganti Winarno, Sekretaris Perusahaan KAEF mengatakan perseroan cukup optimis tahun ini bakal lebih baik dibandingkan tahun lalu. Selain itu perseroan juga telah meneken kontrak bahan baku selama 2 tahun mulai dari 2018 kemarin dan 2019 sekarang untuk menekan biaya bahan baku tersebut.

Komentar

Saham Online di Facebook

Postingan populer dari blog ini

Rekomendasi Saham GS IDX | 21 Agustus 2017

Watchlist Ganesha Stock IDX (day trade) : Senin, 21 Agustus 2017 - PUDP (Scalping) - TGRA (Scalping) - WAPO (Scalping) - BBTN - MPPA - BOGA - PTRO - INDY - INCO - DOID Batasi resiko masing2 ya..  Sharing is caring. Salam cerdas investasi! Warning : Watchlist scalping, rata-rata watchlist copet pada saham-saham dengan likuiditas rendah. Jika belum terbiasa copet, hati-hati. — Disclaimer : Bukan perintah jual/ beli, disiplin dengan trading plan masing-masing, resiko dan cuan ditanggung ma

Cara Membaca Grafik Saham di Bursa Efek

grafik candlestick saham Pergerakan harga instrumen finansial baik saham maupun forex biasanya digambarkan dalam bentuk grafik. Grafik ini memudahkan trader untuk mengetahui pola-pola pergerakan harga yang terjadi sebelumnya. Ada beberapa jenis grafik yang biasa dipakai di pasar finansial yaitu: Line Chart/Grafik Garis Bar Chart/Grafik Batang Candlestick Chart/Grafik Lilin Grafik  Line Chart  hanya memuat data harga dipenutupan perdagangan yang digambarkan dalam bentuk garis saja. Sementara  Bar Chart  dan  Candlestick Chart  hampir sama dikarenakan memuat data harga pembukaan, harga penutupan, harga tertinggi dan terendah. Hanya saja grafik candlestick lebih mudah dibaca dibandingkan grafik bar. Di samping itu keunggulan lain dari candlestick chart adalah mampu menampilkan psikologi pasar dengan tampilan yang lebih mudah dibaca. Berikut tampilan masing-masing chart menggunakan contoh Indeks S&P500: Line Chart Bar Chart Candlestick Chart Saya priba

Apa itu Saham ? Pengertian, Contoh, Jenis, Keuntungan, Resiko

Apa itu Saham? Saham adalah jenis surat berharga yang menandakan kepemilikan secara proporsional dalam sebuah perusahaan penerbitnya. Saham kadang disebut ekuitas. Saham memberikan hak kepada pemegang saham atas proporsi aset dan pendapatan perusahaan.  Saham pada umumnya  dijual dan dibeli di bursa saham . Akan tetapi saham juga dijual secara pribadi. Transaksi saham harus sesuai dengan peraturan pemerintah yang dimaksudkan untuk melindungi investor dari praktik penipuan.  Secara historis, investasi saham telah mengungguli sebagian besar investasi lainnya dalam jangka panjang. Investasi saham dapat dilakukan melalui broker saham online atau sekuritas saham yang terdaftar di lembaga yang mengaturnya di sebuah negara.  Sebuah perusahaan terbuka menerbitkan / menjual saham dalam rangka mengumpulkan dana untuk menjalankan bisnisnya. Pemegang saham, ibaratnya telah membeli secuil perusahaan dan memiliki hak atas sebagian aset dan pendapatannya. Dengan kata lain, pemegan