google-site-verification=zsLknblUv9MPpbGfVx9l3sfhCtAjcEQGFzXwTpBAmUo 6 Cara Sederhana untuk Raih Uang 100 Juta Pertama Langsung ke konten utama

6 Cara Sederhana untuk Raih Uang 100 Juta Pertama


Pernahkah kamu membayangkan apa yang akan kamu lakukan ketika kamu berhasil mengumpulkan uang 100 juta?

Mau traveling? Mau ditabung? Atau untuk investasi?

Semuanya sah-sah saja untuk dilakukan, asalkan uang 100 juta sudah ditangan.


Lalu, bagaimana cara untuk mendapatkan 100 juta pertama? Yuk, disimak!


1. Kurangi Kopi

Apa hubungannya kurangi kopi dengan uang 100 juta pertama? Jadi gini, di zaman sekarang kopi bukan lagi sebuah minuman penahan kantuk, tapi kopi sudah  menjelma menjadi gaya hidup masyarakat perkotaan.

Hal ini bisa kamu liat dari banyaknya jumlah kedai kopi yang bermunculan dalam 1 tahun. Harga yang ditawarkan juga beragam, mulai dari Rp. 18.000 sampai dengan Rp. 60.000. Tanpa kamu sadari, membeli kopi di kafe setiap hari adalah sebuah pemborosan.

Katakanlah setiap hari kamu membeli kopi dengan harga termurah Rp.18.000, jika dikalikan 30 hari maka uang yang kamu keluarkan untuk kopi adalah Rp. 558.000, lalu jika dikalikan 1 tahun jumlahnya akan mencapai 6.480.000.

Bayangkan jika uang tersebut kamu tabung atau kamu gunakan untuk investasi, maka kamu akan lebih dekat dengan impianmu untuk mencapai 100 juta pertama.


2. Kurangi Makan di Restoran

Bukannya tidak boleh makan di restoran, tapi sebaiknya tidak terlalu sering. Kamu bisa menjadwalkan waktu untuk makan di restoran favoritmu misalnya 2 kali dalam 1 bulan. Lalu selebihnya, usahakanlah untuk masak menu makanan di rumah.

Mengapa?

Ini merupakan cara sederhana yang bisa membantumu untuk raih 100 juta pertama dalam waktu lebih cepat.

Kenapa sih makan aja harus di irit?

Kamu pasti pernah mendengar pepatah hemat pangkal kaya, kan? 

Pepatah itu benar adanya, karena tidak ada orang yang akan menjadi kaya raya dengan melakukan pemborosan. Kecuali mereka yang memang sudah dikaruniai harga yang sangat banyak sejak turun temurun, sehingga tanpa berhematpun hartanya tidak akah habis.

Tapi ingat, kita bukanlah mereka.


3. Tentukan Target

Jangan hanya menyimpan uang 100 juta pertama di angan-anganmu. Kamu harus menentukan target yang jelas untuk dapat meraihnya. Misalnya, kamu akan meraih uang 100 juta pertama dalam kurun waktu 3 tahun ke depan.

Dengan pengaturan target yang jelas, maka kamu akan dengan sekuat tenaga berusaha meraih impianmu sebelum tanggal jatuh tempo. Membuat target sangatlah penting dalam mewujudkan setiap impian, karena jika tidak maka bukan hal yang mustahil kamu akan terlena dan lupa bahwa sebenarnya kamu masih memiliki impian yang belum terwujud.

Jadi, tentukan targetmu sekarang!


4. Catat Pengeluaran dan Pemasukan

Bukan hanya sebuah bisnis yang memerlukan sebuah laporan keuangan, tapi kamu juga. Laporan keuangan pribadi sangat berguna untuk mengontrol pengeluaran kamu setiap bulannya agar tidak lebih besar dari pemasukan.

Selain itu, kamu juga bisa membandingkan antara pengeluaran bulan ini dan bulan sebelumnya, jika kamu melihat ada perbedaan angka yang cukup besar maka kamu bisa mengecek apakah ini sebuah pemborosan atau memang penambahan kebutuhan. Pada awalnya, mencatat semua pengeluaran dan pemasukan akan terasa sangat melelahkan, tapi percayalah lambat laun kamu akan terbiasa.


5. Sisihkan bukan Sisakan

Jika selama ini kamu menabung uang dari uang sisa gaji bulan lalu, maka sebaiknya pola tersebut harus kamu ubah. Tidak ada yang salah dengan menabung uang sisa gaji, tapi jika seperti itu maka kamu akan sulit untuk meraih 100 juta pertama, karena yang namanya uang sisa pasti jumlahnya tidak menentu. Biasakan untuk menyisihkan uang tabungan di awal, jadi ketika kamu menerima gaji kamu sudah menyisihkan uang untuk ditabung misalnya saja 300 ribu. Dengan begitu uang yang kamu tabungan memiliki jumlah yang tetap tiap bulannya. Kamu bisa menganggap tabungan sebagai iuran tiap bulan yang harus dibayar, sehingga kamu tidak akan lupa untuk menyisihkan uang tabungan.


6. Investasi

Mumpung masih muda, perbanyaklah investasi.

Investasi merupakan salah satu cara terbaik untuk mengumpulkan pundi-pundi rupiah.

Di jaman sekarang, investasi bukan lagi hal yang rumit, lho!


sumber : koinworks

Lebih lengkapnya silahkan klik :  Saham Online

Komentar

Saham Online di Facebook

Postingan populer dari blog ini

Cara Membaca Grafik Saham di Bursa Efek

grafik candlestick saham Pergerakan harga instrumen finansial baik saham maupun forex biasanya digambarkan dalam bentuk grafik. Grafik ini memudahkan trader untuk mengetahui pola-pola pergerakan harga yang terjadi sebelumnya. Ada beberapa jenis grafik yang biasa dipakai di pasar finansial yaitu: Line Chart/Grafik Garis Bar Chart/Grafik Batang Candlestick Chart/Grafik Lilin Grafik  Line Chart  hanya memuat data harga dipenutupan perdagangan yang digambarkan dalam bentuk garis saja. Sementara  Bar Chart  dan  Candlestick Chart  hampir sama dikarenakan memuat data harga pembukaan, harga penutupan, harga tertinggi dan terendah. Hanya saja grafik candlestick lebih mudah dibaca dibandingkan grafik bar. Di samping itu keunggulan lain dari candlestick chart adalah mampu menampilkan psikologi pasar dengan tampilan yang lebih mudah dibaca. Berikut tampilan masing-masing chart menggunakan contoh Indeks S&P500: Line Chart Bar Chart Candlestick Chart Saya priba

Cara Membaca Candlestick Saham

Cara membaca candlestick saham sebenarnya cukup mudah dan tidak perlu banyak menghafal. Anda cukup memahaminya saja secara garis besar, maka akan sukses membaca candlestick saham.  Di grafik atau chart saham, kita menemui puluhan pola saham yang berbeda. Di sana ada  Three Black Crows, Concealing Baby Swallow, Unique Three River Bottom dan lain sebagainya. Jika anda harus menghafalkannya, maka akan membutuhkan tenaga yang banyak. Maka dengan artikel ini harapannya Anda mampu cara memahami atau membaca candlestick saham dengan mudah. Dasar-dasar dalam Membaca Candlestick Saham Buyer Versus Seller Sebelum kita mulai mendalami elemen-elemen penting untuk analisa candlestick, kita harus punya cara pandang yang benar terlebih dulu. Anggap saja pergerakan harga itu terjadi karena perang antara Buyer dan Seller. Setiap candlestick adalah suatu pertempuran selama masa perang, dan keempat elemen candlestick menceritakan siapa yang unggul, siapa yang mundur, siapa memegang kontr

Cara Menghitung Harga Wajar Saham Menurut Benjamin Graham

Harga Wajar dan Benjamin Graham Harga wajar atau Harga intrinsik adalah harga wajar suatu perusahaan. Jika harga saham diatas Harga wajar artinya saham tersebut mahal dan jika dijual dibawah Harga wajar artinya saham tersebut murah.Salah satu investor yang mempopulerkan tentang Harga wajar adalah Benjamin Graham. Seorang investor yang menjadi figur penting Warren Buffet. Benjamin Graham mengajar di Columbia Business School tempat Warren Buffet menimba ilmu. Benjamin Graham menulis buku the security analysis dan juga the intelligent investor. Buku yang merupakan legenda dan bacaan wajib bagi para value investor di seluruh dunia. Buku yang juga dibaca dan didalami oleh Warren Buffet ataupun Lo Kheng Hong. Harga Wajar menurut Benjamin Graham Mari saya jelaskan bagaimana contoh menghitung Harga wajar. Dan sebagai contoh perusahaan maka saya akan menggunakan salah satu perusahaan lain yang saya beli. Saya menggunakan data EPS 2018 dengan harga EPS 141,84 Komponen yang saya gunakan ada 2 dal